PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP ADVOKAT DAN KLIEN DALAM PERKARA PERDATA
Kata Kunci:
Advokat, Keadilan dan Penegakan Hukum, Perkara PerdataAbstrak
Advocates play a crucial role in upholding justice and the rule of law in society. They are the frontline defenders working to protect citizens' rights and ensure that justice is genuinely served. In practice, advocates often encounter various challenges when handling civil cases. Additionally, they frequently face tight deadlines in resolving these matters. The lengthy and bureaucratic nature of court proceedings often requires advocates to work efficiently and effectively in responding to every development in a case. The type of research used is a normative legal approach. This research is conducted descriptively and analytically, where the author merely describes a situation or event without attempting to draw conclusions. The purpose of this research is to identify and understand the issues faced by advocates and clients in civil court.
Advokat adalah sosok yang sangat penting dalam menjaga keadilan dan penegakan hukum di masyarakat. Mereka adalah garda terdepan yang berjuang untuk melindungi hak-hak warga dan memastikan bahwa keadilan benar-benar ditegakkan. Dalam praktiknya, advokat sering menghadapi berbagai permasalahan saat menangani perkara perdata. Selain itu, advokat juga sering dihadapkan pada tuntutan waktu yang ketat dalam menyelesaikan perkara perdata. Proses persidangan yang panjang dan birokratis sering kali membuat advokat harus bekerja secara efisien dan efektif dalam menanggapi setiap perkembangan kasus. Jenis penelitian yang digunakan adalah pendekatan yuridis normatif. Penelitian ini dilakukan secara deskriptif analitis, di mana penulis hanya mendeskripsikan situasi atau kejadian tanpa berusaha menarik kesimpulan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi dan memahami permasalahan yang dihadapi advokat dan klien dalam pengadilan perdata.