PENEGAKAN HUKUM TERHADAP AKSI TERORISME DI PAPUA
Kata Kunci:
penegakan hukum, terorisme, kriminalAbstrak
Tujuan jurnal ini di buat adalah bagaimana penegakan hukum terhadap aksi terorisme yang di lakukan kelompok kriminal bersenjata yang terjadi di papua. terorisme merupakan ancaman serius bagi keamanan masyarakat dan stabilitas negara. Penegakan hukum terhadap terorisme melibatkan berbagai lembaga dan instrumen hukum untuk mencegah, menangkap, mengadili, dan menghukum pelaku terorisme Penegakan hukum terhadap terorisme melibatkan kerjasama antara berbagai lembaga penegak hukum, seperti kepolisian, intelijen, dan kejaksaan. Langkah-langkah penegakan hukum meliputi penyelidikan, pengintaian, penangkapan pengamanan dan pengadilan terhadap pelaku terorisme Pendekatan hukum terhadap terorisme juga melibatkan perumusan dan implementasi undang-undang yang efektif dalam menangani kasus terorisme. Undang-undang anti-terorisme memberikan dasar hukum bagi penegakan hukum untuk menindak pelaku terorisme dan jaringannya Namun, penegakan hukum terhadap terorisme juga dihadapkan pada berbagai tantangan, termasuk perkembangan teknologi yang digunakan oleh para pelaku terorisme, koordinasi lintas batas, dan perlindungan hak asasi manusia. Oleh karena itu, diperlukan pendekatan yang komprehensif dan terkoordinasi untuk mengatasi ancaman terorisme dengan efektif